Kamis, 15 April 2010

Aneka Resep Masakan dari Eropa

AVOCADO SANDWICH



Bahan:
6 Lembar roti tawar
2 Buah alpukat matang, kupas lalu potong-potong
2 sdm mayonnaise
1 sdm susu kental manis
3 lembar keju slices

Cara Membuat:

1. Campur mayonnaise dengan susu kental manis dalam wadah soup bowl, aduk rata lalu sisihkan
2. Ambil selembar roti, olesi dengan campuran mayonnaise lalu susun alpukat dan keju slices diatasnya, lalu tutup kembali dengan roti.
3. Sajikan dengan menggunakan Serving Platter atau untuk bekal dengan wadah Small Square Round
CHICKEN CORN SALD


Bahan:

* 100 gr chicken snitzel siap pakai, goreng lalu tiriskan
* 1 bh jagung manis, rebus lalu sisir/ pipil
* 3 lembar lettuce
* 10 bh buncis, rebus sebentar, angkat
* 1 bh paprika merah, iris tipis
* 50 gr kacang merah,rebus lalu tiriskan
* 1 bh timun jepang, iris tipis

Cara Membuat:

1. Siapkan CozyNest ukuran terbesar lalu susun lettuce di dalamnya. Campur semua sayuran, aduk rata lalu letakkan di atas lettuce.
2. Beri potongan ayam snitzel dan sajikan dengan saus Thousand Island.
3. Sajikan!
TUNA SANDWICH CREACKER


Bahan:
1 bks cracker /biscuit tawar
1 kaleng tuna, panaskan sebentar
1 bh tomat, iris tipis
3 lembar lettuce, potong-potong
2 sdm mayonnaise
1 sdm saus tomat
1 sdm sambal botol

Cara Membuat:

1. Campur tuna, mayonnaise, omat, lettuce, sambal botol dan saus tomat dalam wadah Soup Bowl, kemudian aduk rata.
2. Ambil 1 buah crackers/biscuit lalu beri campuran tuna tumpuk kembali dengan crackers lainnya
3. Sajikan dalam wadah Serving Platter
RUJAK TAHU TIMUN


Bahan:
2 bh tahu putih, potong dadu lalu goreng
1 bh timun, potong memanjang
1/4 bh kol, iris tipis
4 sdm sambal botol
2 sdm kecap manis
2 bh jeruk nipis, ambil airnya
5 bh cabe rawit, iris tipis
200 ml air hangat
Garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat:

1. Susun tahu,timun dan kol dalam wadah Modular Bowl 1.5 L
2. Campur air hangat, sambal botol,kecap manis, jeruk nipis,garam dan gula dalam wadah Modular Bowl 1 L. Aduk rata lalu tuang kedalam campuran tahu
3. Sajikan dengan taburan cabe rawit.

Note:

* Siapkan di dalam kit bag selain produk Tupperware yang akan ditawarkan juga membawa taplak Tupperware, celemek dan sarung tangan plastik

Sabtu, 10 April 2010

resep masakan dari italia

FETTUCINI DAGING ASAP


Bahan:
* 1 pack (500 gram) Fetuccine, masak sesuai aturan, tiriskan,
sisihkan
* 1 pack (250 gram) daging asap, iris tipis/melintang/sesuai
selera
* 1 karton (1,000 cc) susu cair
* 1 buah bawang bombay besar atau 2 buah bawang bombay sedang,
iris tipis/sesuai selera
* 1 pack (250 gram) keju cheddar, parut
* pack krim sup knorr (recommendation: sup krim
ayam/jamur/jagung), cairkan dengan sedikit air/susu
* block maggi rasa ayam/daging
* sdm minyak sayur/olive oil
* garam/merica

Cara Membuat:
1.Masak Fetuccine sesuai aturan (rebus dalam air banyak, beri
minyak sayur/goreng sedikit + garam, + 12 menit, tiriskan, sisihkan)
2.Bersihkan panci bekas merebus fetuccine, masukkan minyak sayur,
bawang bombay, tumis sampai harum,
masukkandagingasap,susu,krimsup,maggi,
garam, merica masak hingga mengental, masukkan keju parut (sisakan
sedikit untuk taburan), aduk rata
3.Masukkan fetuccine, aduk rata, beri sisa parutan keju.
4.Hidangkan untuk 6 s/d 8 orang

Hint:
daging asap bisa diganti dengan sosis/corned-beef/pastrami/tuna.

Minggu, 04 April 2010

KENTANG SCHOTEL JAMUR



Bahan yang diperlukan, (6 orang) :
* 300 gram kentang, iris tipis
* 50 ml susu cair
* 150 ml susu cair
* 25 gram keju cheddar parut
* 2 butir telur, kocok lepas
* 1/2 sendok teh garam
* 1/8 sendok teh garam

Bahan untuk isi:
* 100 gram ayam giling
* 200 ml susu cair
* 200 gram jamur merang, belah 2
* 50 gram kacang polong
* 2 siung bawang putih
* 1/ 2buah bawang bombay, cincang halus
* 3 sendok makan tepung terigu
* 2 butir telur kocok lepas

Cara Membuatnya:
Bahan isi:
1.Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2.Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
3.Tambahkan terigu. Aduk rata.

Kulit :
1.Tuangkan susu, aduk kembali hingga kental. Masukkan kacang
polong dan jamur. Aduk sampai kacang dan jamu merata.
2.Tata setengah bagian potongan kentang dalam pinggan tahan panas
yang telah diolesi margarin. Masukkan bahan isi. Tuangkan campuran
telur, garam, merica, keju, krim dan susu. Tutup dengan kentang dan
taburkan keju. Masukkan dalam hingga matang. Sajikan sesuai selera,
dengan saus tomat atau saus sambal.
FETTUCCINE BOLOGBESE



Bahan yang diperlukan untuk 4 porsi:
* 300 gr egg fettuccine
* 250 gr daging cincang
* 100 gr jamur champignon (kalengan), iris tipis
* 50 cc air
* 1 (390 gr) botol pasta saus (tanpa daging atau jamur), siap
pakai
* 2 sendok makan pasta tomat
* 2 sendok makan minyak zaitun
* 1 siung bawang putih, cincang halus
* 1/2 bawang Bombay, cincang halus
* 1 sendok makan minyak sayur
* 3 sendok makan minyak zaitun
* 1 sendok makan daun basil segar
* 1 sendok makan oregano
* Garam, merica bubuk, dan keju permesan secukupnya sesuai selera

Cara Membuatnya:
1.Panaskan minyak zaitun (1 sendok) dan minyak sayur, masukkan
bawang Bombay, dan bawang putih hingga harum.
2.Masukkan daging, aduk hingga berubah warna. Tuangkan pasta tomat,
pasta saos, dan air, aduk selama 5 menit. Beri garam, merica dan
oregano. Terakhir masukkan jamur dan daun basil. Aduk rata dan angkat.
3.Rebus fettuccine hingga matang, angkat dan tiriskan. Tambahkan dua
sendok minyak zaitun, agar tidak menempel, menggumpal dan menempel.
4.Tempatkan fettuccine dalam wadah yang agak datar, tuangkan bumbu
atau saos Bolognese. Hidangkan dengan keju permsan.
PIZZA SALAMI ITALIA




Bahan:
* 1 sdm minyak zaitun
* 2 siung bawang putih, hancurkan
* 1 cabai merah, cincang
* 1 sdm pasta tomat
* 1 kaleng (400 gr) tomat, hancurkan
* 1/4 sdt paprika manis
* 1 sdm oregano kering
* 2 lbr kemangi besar, cabik-cabik
* 1 sdt lada hitam, tumbuk kasar
* Garam secukupnya
* 1 dasar pizza tipis
* 150 gr keju mozzarella, iris setebal 5 mm
* 12 - 14 irisan tipis salami italia
* 1 kaleng (45 gr) anchovy tanpa tulang, tiriskan, iris tipis
* 1 cangkir zaitun hitam tanpa biji
* Daun oregano segar

Cara Membuat:
1.Panaskan oven pada suhu 210 derajat c (190 derajat gas)
2.Membuat saus dari bahan tadi :
3.Tumis bawang putih dan cabai diatas api sedang selama 1 menit,
lalu tambahkan tomat, paprika,oregano, kemangi, lada dan garam. didihkan
selama 12 menit di atas api kecil. angkat.
4.Oleskan saus yang telah dingin di atas dasar pizza, taruh keju,
salami, anchovy dan zaitun di atasnya. panggang 25 menit sampai dasar
pizza coklat keemasan. hiasi dengan daun oregano, jika diinginkan.
5.Potong dan sajikan dengan segera

Ada berbagai jenis salami italia. Gunakan salami yang anda sukai atau
pakai jenis baru untuk berbagai variasi.
PIZZA SEAFOOD SUPER




Bahan:
* 250 gr udang hijau
* 80 gr remis
* 150 gr gurita
* 200 gr kerang hijau
* 1 1/2 cangkir air
* 1/2 cangkir anggur putih
* 1/2 sdt cabai segar, cincang
* 1 dasar pizza tipis
* 1 cangkir parutan keju mozzarella
* 1 sdm caper
* 1 sdm peterseli segar, cincang halus

Bahan Saus:
* 1 sdm minyak zaitun
* 1 siung bawang putih, memarkan
* 2 sdm daun bawang, cincang halus
* 1 sdm pasta tomat
* 3 tomat masak besar, kupas, buang biji dan cincang
* 1 sdm. peterseli segar, cincang halus

Cara Membuat:
1.panaskan oven pada suhu 210 derajat c (190 derajat gas)
2.Kupas udang, buang pembuluh darahnya cuci dan buang pembuluh darah
remis.
3.Cuci gurita, buang moncong dan bagian dalam badan, potong dua
dagingnya
4.Sikat kerang, buang sungutnya rebus air, anggur dan cabai sampai
5.Mendidih kecilkan api.
6.Rebus seafood satu per satu udang 2 menit, angkat tiriskan remis
1&1/2 menit, gurita 2 menit, kerang direbus dalam panci tertutup selama
3 menit sampai cangkangnya terbuka buang yang tertutup cangkang dikupas
atau ikut disajikan. sisihkan.

Cara Membuat Saus:
1.Tumis bawang putih dan bawang daun di atas api kecil selama 2
menit. tambahkan pasta tomat, masak sambil diaduk 1 menit lagi.
2.Masukkan tomat sherry dan peterseli masak selama 6 menit atau
sampai saus mengental angkat dan biarkan dingin.
3.Olesi dasar pizza dengan saus, tebarkan keju. atur seafood
diatasnya, taburkan caper dan peterseli
4.Panggang 30 menit sampai dasar pizza berwarna coklat keemasan
5.Potong-potong dan sajikan panas dengan segera.
PIZZA MIE



Bahan:
* 200 ml air
* 1 bungkus (100 gr) mie instan
* 4 butir telur, kocok asal lepas
* 1/2 sdt garam
* 25 gr bawang bombai, iris persegi 1x1/2 cm
* Bumbu instan di dalam bungkus mie
* 1 sdm minyak goreng

Bahan Taburan:
* 100 gr daging asap, iris persegi kecil
* 50 gr paprika merah, iris persegi kecil
* 4 sdm keju parut

Bahan Pelengkap:
* Daun selada
* Saus tomat

Cara Membuat:
1.Panaskan oven dengan suhu 180°c. didihkan air dalam panci,
masukkan mie. masak selama 3 menit hingga mie masak. angkat, tiriskan.
2.Campur mie bersama telur kocok, garam, bawang bombay, dan bumbu
yang terdapat dalam bungkusan mie. aduk hingga rata.
3.Panaskan minyak dalam wajan dadar bergaris tengah 20 cm diatas api
sedang. tuang adonan mie dan ratakan. masak sampai pinggirnya matang (5
menit).
4.Taburkan daging asap, paprika, dan keju parut ke atas pizza mie.
angkat, kemudian panggang dalam oven hingga masak (5 menit). potong jadi
8

Cara Menghidangkan:
1.Hidangkan dengan selada dan saus tomat.
2.Perhatikan:
3.Ikuti cara memasak mie instan. kalau direbus terlalu lama, mie
akan terlalu lunak, sehingga pizza mie akan menjadi lembek.

Tips:
Pizza mie bisa dimasak tanpa oven.caranya: sesudah ditaburi keju, daging
asap dan paprika, tutup wajan. masak diatas api kecil ± 5 menit. jika
perlu, balikkan pizza mie dan masak lagi, agar matangnya rata.
PIZZA



Bahan Dasar Pizza:
* 1 bungkus (7 gr) gist
* 1/2 sdt garam
* 1/2 sdt gula
* 1 cangkir air hangat
* 2 1/2 cangkir terigu
* 2 sdm minyak zaitun
* 2 sdt semolina atau polenta

Bahan Variasi Dasar Pizza:
Wholemeal :
* 1/2 cangkir terigu putih
* 1 cangkir terigu wholemeal

Dasar Pizza Cornmeal :
* Gunakan 2 cangkir terigu
* 1/2 cangkir polenta cornmeal

Bahan Saus Pizza :
* 1 sdm minyak zaitun
* 1 bawang bombay iris
* 2 siung bawang putih, hancurkan
* 1 kaleng (425 gr) tomat kupas lalu hancurkan
* 1 sdt kemangi kering
* 1 sdt oregano kering
* 1 sdt gula, garam dan lada

Cara Membuat Dasar Pizza:
1.Campur ragi, gula, garam dan air dalam mangkuk. tutup plastik,
taruh di tempat hangat selama 10 menit sampai berbusa. ayak tepung,
tambah campuran ragi dan aduk jadi adonan.
2.Uleni adonan selama 5 menit sampai elastis. untuk dasar pizza
tebal, bentangkan menjadi bundaran 35 cm. untuk yang tipis, bagi 2
adonan, bentangkan jadi bundaran 35 cm.
3.Oles loyang dengan minyak, taburi semolina/polenta. taruh di atas
loyang. lipat tepi mengelilingi dasar pizza. taruh lapisan atas, lalu
masak.

Cara Membuat Saus Pizza:
1.Tumis bawang bombay di atas api kecil 5 menit tambah bawang
putih,
2.Tumis 1 menit lagi
3.Masukkan tomat, gula, bumbu lain, masak sampai kental, tambah
garam dan lada. dinginkan.
MAKARONI IKAN


Bahan yang dibutuhkan:
* 150 gr macaroni pendek, rebus, tiriskan
* 150 gr ikan kakap, kukus selama 10 menit
* 150 gr kacang polong, rebus sebentar, angkat dan tiriskan
* 470 ml susu cair
* 60 gr tepung terigu
* 60 gr margarine
* 25 gr keju cheddar parut, untuk bagian atas
* 1/4 sendok teh garam halus
* 1/4 sendok teh pala
* 1/4 sendok teh merica bubuk

Cara Membuatnya:
1.Lelehkan margarine, masukkan tepung terigu, aduk. Tuangi susu
sedikit demi sedikit, hingga habis.
2.Masukkan macaroni, kacang polong, serta ikan. Beri juga garam,
merica, dan pala. Aduk hingga rata dan angkat.
3.ambil piring datar, hidangkan macaroni dalam takaran bentuk ikan.
Jangan lupa tambahkan tomat, dan peterceli untuk bagian mata dan sirip.
Dan terakhir taburi permukaannya dengan keju parut.
4.Makaroni ikan siap disajikan dengan bentuk ikan. Tentu si kecil
senang melahapnya.
SPAGHETTI PANGGANG




Bahan:
* 1 pak spaghetti
* 250 gr daging cincang

Bahan Yang Dicincang:
* 2 siung bawang putih
* 1 nuah bawang bombay

Bahan Yang Dicampur:
* 3 btr telur dikacau
* 100 cc susu cair
* 75 gr keju diparut
* Garam secukupnya
* Lada halus secukupnya

Cara Membuat:
1.Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu, masukkan
daging cincang. tambahkan 1/2 cangkir air, bubuhi garam dan lada halus.
masak sampai air habis.
2.Rebus spageti sampai matang, tiriskan, aduk dengan 2 sdm margarin.
3.Olesi pinggan tahan panas dengan margarin, tuang 1/2 bagian
spageti, ratakan. tutup atasnya dengan sisa spageti. siram campuran susu
dan telur ke atasnya, taburi permukaanya dengan parutan keju. panggang
sampai matang (lebih kurang 30 menit).

Untuk 10 Potong
SPAGHETTI



Bahan:
* 1 bungkus spageti
* 200 ml air
* 2 sdm minyak
* 1 sdm garam

bahan saus:
* 2 sdm minyak zaitun/minyak sayur
* 1 btr bawang bombay
* 6 lbr beef bacon/daging asap/sosis sapi, iris tipis memanjang
* 750 gr tomat merah, buang kulit dan bijinya, cincang kasar
* 1 buah paprika merah, iris memanjang
* 1/2 sdt garam
* 1/2 sdt lada hitam halus
* 100 gr keju parmesan

Cara Membuat Spageti:
1 Rebus air, garam dan minyak hinga mendidih
2 Masukkan spageti, rebus selama 12 menit hingga matang, angkat.

Cara Membuat Saus:
1 Panaskan minyak lalu tumis bawang bombay hingga layu.
2 Masukkan beef bacon/daging asap/sosis sapi, aduk selama 3 menit.
3 Masukkan tomat, paprika, garam, dan lada hitam, masak selama 5
menit

Cara Menghidangkan;
* Hidangkan dengan taburan keju parmesan
SPAGHETI BADUTA



Bahan:
* 400 gr daging cincang
* 1 bawang bombay diiris halus
* 40 gr mentega/margarine
* 1/2 mangkuk saus tomat, oregano
* 2 blok honig beef bouillon (dilarutkan dalam 1 mangkuk air
hangat)
* 75 gr tepung roti
* 1 btr telur
* 450 gr honig spaghetti
* 100 gr keju parut
* Garam secukupnya
* Merica secukupnya
* Pala secukupnya

Cara Membuat:
1.Campurkan daging cincang, tepung roti, bawang, telur, garam,
merica dan pala.
2.Bentuklah menjadi perkedel kecil dan goreng dalam
mentega/margarine (jangan terlalu panas).
3.Masukkan saus tomat, oregano dan honig beef bouillon dan teruskan
masak selama 15 menit di atas api sedang.
4.Sementara itu siapkan spaghetti sesuai petunjuk pada bungkusnya.

Cara Menghidangkan:
* Letakkan spageti pada piring lonjong dan tuangkan perkedel
serta sausnya di atasnya.
* Taburkan keju parut di atasnya.
SPAGHETTI SCHOTEL




Bahan yang dibutuhkan:
* 1 pak spaghetti
* garam secukupnya
* ½ sendok makan minyak

Bahan saus:
* 2 siung bawang putih
* 40 gram bawang bombay cincang halus
* 2 sendok makan mentega
* 50 gram tepung terigu
* 800 cc susu encer
* 200 gram keju krim
* 3 buah brokoli dipotong menurut kuntum, rebus sebentar dalam
air yang dibubuhi garam.

Cara membuatnya:
1.Rebus spaghetti dalam air yang telah dibubuhi garam. Tiriskan
dan perciki dengan minyak. Sisihkan.
2.Tumis bawang putih dan bawang bombay dalam mentega yang dicairkan.
Tambahkan tepung. Aduk sampai kecoklatan.
3.Tuangsusu sedikit demi sedikit. Aduk sampai agak kental. Setelah
mendidih, tambahkan keju krim dan garam. Aduk rata.
4.Olesi cetakan tahan api dengan mentega. Tuang setengah adonan
saus. Susun sebagian brokoli di atas. Taruh spahetti dalam oven sampai
setengah matang. Tuang adonan, susun sisa brokoli. Siram dengan sisa
saus. Panggang hingga matang.
SPAGHETTI BOLOGNAISE



Bahan yang dibutuhkan untuk 5 porsi:
* 225 gr spaghetti
* 3 sendok makan minyak zaitun
* 2 siung bawang putih, cincang halus
* 2 batang peterceli, cincang
* 4 sendok makan keju parut
* ½ sendok the garam
* 1 sendok the merica
* air secukupnya

Bahan untuk membuat saus:
* 50 gr bawang bombay, cincang
* 100 gr daging giling
* 200 gr tomat, rebus, kupas dan parut
* 3 sendok makan pasta tomat, atau 8 sendok makan saus tomat
* ½ sendok the oregano
* ½ sendok the gula pasir
* ½ sendok the merica
* 2 sendok makan mentega

Bahan untuk bola daging :
* 200 gr daging giling
* ½ sendok the garam
* ½ sendok the merica
* ½ sendok the pala1 sendok makan tepung roti
* 1 butir telur dan minyak untuk menggorengnya

Cara membuatnya:
1.Rebus spaghetti dengan garam dan air secukupnya hingga mendidih
dan matang.
2.Angkat dan siram dengan air dingin dan tiriskan
3.Panaskan minyak dan tumis bawang putih hingga harum, kemudian
masukkan peterceli dan merica sampai rata.
4.Masukkan spaghetti sambil diaduk dan angkat.
5.Membuat bola daging: campur semua bahan, aduk rata.
6.Bentuk adonan menjadi bulatan kecil.
7.Panaskan minyak, goreng hingga matang. Angkat dan sisihkan.

Membuat saus:
1.Panaskan mentega, tumis bawang bombay sampai harum.
2.Masukkan daging giling, garam, merica, oregano dan gula pasir dan
aduk rata.
3.Masukkan bola daging yang sudah masak. Demikian pula tomat parut
dan pasta tomat.
4.Beri kurang lebih 100 cc air. Aduk-aduk dan massak dengan api
kecil sampai kuahnya kental.
5.Hidangkan spaghetti di atas piring saji, siram dengan saus dan
keju parut.
MACARONI MEATLOAF




Bahan:
* 1 kaleng corned 340 gr
* 2 btr telur
* 100 gr tepung roti
* 1 cangkir susu segar
* 1/2 bawang bombay iris
* 250 gr macaroni elbow
* Keju parut secukupnya
* Lada secukupnya
* Garam secukupnya

Cara Membuatnya:
1.Panaskan oven, rebus macaroni
2.Campurkan semua bahan dalam mangkuk aduk. Hingga tercampur rata.
Masukkan macaroni aduk hingga rata.
3.Masukkan adonan ke dalam loyang kue/roti, yang terlebih dahulu
diolesi mentega. Taburkan keju parut di atasnya.
4.Panggang selama 45 menit. Setelah matang, angkat dan diamkan
selama 10 menit.
PASTA PRIMAVERA


Bahan yang dibutuhkan:
* 50 gr fettuchini kering
* 150 gr daging dada ayam, iris memanjang
* 75 gr brokoli, lepaskan kecil-kecil dari kuntumnya, rebus
sebentar
* 75 gr wortel, kupas dan serut halus
* 2 sendok makan minyak
* ½ sendok the garam
* 1 siung bawang putih, cincang
* ½ sendok the basil kering
* ½ sendok the peterceli cincang
* 50 gr mayonaisse
* 2 sendok makan keju Permesen
* 500 ml air untuk merebus

Cara Membuat :
1.Rebus fettucini dgn garam dan 1 sendok minyak sampai matang.
Angkat dan tiriskan
2.Panaskan 1 sendok makan minyak, tumis bawang putih dan daging ayam
sampai berubah warna
3.Masukkan brokoli, wortel, garam, basil dan peterceli. Aduk rata.
Dan angkat.
4.Campur dan aduk fettucini bersama sayuran tumis dan mayonaisse
5.Taburi keju Permesan.
6.Pasta Primavera siap disajikan.
PURE KENTANG



Bahan yang dibutuhkan:
* 1,5 kg kentang tua
* 75 ml susu cair
* 2 sendok makan mentega
* ½ sendok the garam
* 2 batang perseli, cincang halus

Cara Membuat Pure Kentang:
1.Kupas kentang, lalu kukus hingga lunak.
2.Selagi panas, haluskan kentang.
3.Tambahkan susu cair, 2 sendok makan mentega, dan garam. Lalu aduk
hingga rata dan lembut.
4.Untuk mempercantik penampilan bisa Anda tambahkan sdt daun
peterseli yang dicincang halus. Pure kentang dapat langsung disajikan
atau taruh dalam kantong semprotan kue dan bentuk menjadi bunga yang
cantik di piring saji.
MAKARONI SCHOTEL


Bahan yang dibutuhkan:
* 1 pak macaroni (225 gr)
* 100 gr keju parut
* 100 gr daging asap, iris ukuran kotak
* ½ ekor ayam, rebus, potong dadu dagingnya
* 5 butir telur
* 1 blok sari kaldu instan rasa sapi
* ½ sendok the garam
* ½ sendok the pala
* ½ sendok the merica bubuk
* 250gr udang, rebus potong-potong
* 2 sendok makan mentega cair
* ½ sendok the gula pasir
* ½ sendok the bumbu penyedap
* 150 gr tepung roti
* 100 gr keju parut, untuk taburan

Cara Membuatnya:
1.Rebus macaroni dalam air mendidh yang diberi garam. Setelah
matang, angkat dan siram air dingin, sisihkan.
2.Campurkan semua bahan kecuali, daging asap, dan tepung roti. Aduk
semua hingga rata.
3.Olesi pinggan tahan panas dengan mentega dan taburi tepung roti.
Susun adonan macaroni menjadi 3 lapisan . Tiap lapisnya ditaburi daging
asap yang sudah dipotong-potong. Dan lapisan paling atas ditaburi keju
parut.
4.Panggang dalam oven selama 30 menit. Angkat, macaroni disajikan
dengan sambal botol.
SCHOTEL KENTANG DAGING ASAP



Bahan yang dibutuhkan untuk 6 orang:
* 50 gr mentega
* 1 buah bawang bombay, cincang halus
* 150 gr daging asap, iris halus
* ½ sendok the merica halus
* ¼ sendok the pala bubuk
* 750 kentang, kupas dan potong bentuk dadu dan kukus hingga
matang
* 3 butir telur, kocok sebentar
* 400 ml susu cair
* ½ sendok the garam atau sesuai selera
* 50 gr keju chedar

Cara Membuatnya:
1.Panaskan mentega, tumis bawang bombay hingga aromanya harum.
2.Masukkan daging asap, merica dan pala.
3.Aduk-aduk hingga daging asap berubah warna dan angkat.
4.Campurkan tumisan daging asap bersama kentang, telur dan susu.
5.Bumbui dengan garam secukupnya, aduk hingga rata.
6.Siapkan pinggan tahan panas yang diolesi dengan mentega.
7.Masukkan adonan kentang, ratakan. Taburi atasnya dengan keju
parut.
8.Panggang dalam oven panas 180 drajat celcius selama 25 menit,
hingga matang dan padat.
9.Panggang juga permukaannya dengan api atas hingga berwarna kuning
kecoklatan.
10.Angkat dan sajikan selagi hangat dengan sambal dan saus
tomat.
LASAGNA


Bahan untuk saus daging:
*400 gr daging sapi giling
*1 buah bawang bombai, iris halus
*2 siung bawang putih, cincang halus
*5 buah tomat, rebus dan parut
*1 sendok the bumbu oregano
*1 sendok makan gula pasir
*1 sendok the garam
* ½ sendok the merica bubuk

Bahan untuk saus keju:
*150 gr keju parut
*400 cc susu
*2 sendok makan mentega
*2 sendok makan tepung terigu
*1 sendok the garam
*1 sendok the minyak goreng
*½ sendok the saus mustard
* ½ sendok the merica
* ½ sendok the pala

Cara membuatnya:
Saus Keju:
1.Panaskan mentega. Masukkan tepung terigu, masak hingga matang
2.Masukkan susu, saus mustard dan bumbu.
3.Masak hingga kuah kental.
4.Tambahkan keju, dan aduk rata.
5.Kemudian angkat.

Saus Daging:
1.Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan
daging, aduk-aduk hingga daging berubah warna
2.Masukkan tomat parut dan bumbu, beri sedikit air, masak hingga
mengental dan angkat.
3.Masak 1 liter air dengan sedikit garam dan 1 sendok makan minyak
sayur hingga mendidih. Rebus selembar demi selembar lasagna. Masak
selama 10 menit sampai kulit lasagna lunak. Angkat, siram dengan air
dingin, Tiriskan
4.Olesi pinggan tahan panas dengan mentega, letakkan lasagna, saus
keju dan daging secara berurutan. Taburkan keju parut di atasnya .
Panggang selama 30 menit sampai matang. Angkat. Lasagna pun siap
dihidangkan, dengan tambahan sambal botol.

Resep Masaknan Dari Negri Bambu

BOLA PANGSIT


BAHAN:
*250 gr ayam cincang
*250 gr udang cincang
*1 sdt garam
*½ sdt merica bubuk
*1 sdm bawang merah goreng, haluskan
*1 sdt gula pasir
*1 sdm saus tiram
*1 sdt kecap asin
*2 sdm tepung sagu
*1 kuning telur
*20 lembar kulit pangsit, potong halus memanjang
Minyak goreng secukupnya

CARA MEMBUAT:
1. Campur ayam dengan udang, garam, merica bubuk, bawang merah goreng, gula pasir, saus tiram, kecap asin, tepung sagu & kuning telur, aduk rata hingga menjadi adonan yg dapat dibentuk
2. Ambil adonan dengan berat 30 gram, bulatkan
3. Lumuri bola2 adonan dengan potongan kulit pangsit. Goreng hingga berwarna kecokelatan, angkat
4. Sajikan hangat dengan saus sambal botol

UNTUK: 20 BUAH
HAKAU


BAHAN:
Isi:

*250 gr udang sedang, kupas kulitnya
*1 sdt soda kue
*½ sdt garam
*2 sdm tepung sagu

Bumbu udang:
*2 sdm tepung sagu
*1 sdt garam
*½ sdt merica bubuk
*1 sdt kecap asin
*2 sdm gula pasir
*1 sdm minyak wijen

Kulit:
*80 gr tepung ten-mien
*50 gr tepung sagu atau tepung beras
*125 ml air panas
*3 sdm minyak goreng

CARA MEMBUAT:
1. Isi: lumuri udang kupas dengan soda kue, garam & tepung sagu. Diamkan selama 1 jam & simpan dalam lemari es. Cuci kembali hingga bersih & tiriskan. Campur udang dengan tepung sagu, garam,merica, kecap asin, gula pasir & minyak wijen, aduk rata. Uleni sebentar & sisihkan
2. Kulit: campur tepung ten-mien dengan tepung sagu atau tepung beras, aduk rata. Masukkan air panas, gunakan sumpit untuk mencampur, aduk rata & uleni hingga kalis. Bentuk jadi bulat panjang, olesi dengan minyak goreng. Tutup dengan plastik atau serbet
3. Potong adonan dengan ukuran 0,5 cm, pipihkan. Isi dengan 2 potong udang, lipat jadi bentuk hakau
4. Kukus selama 15 menit. Angkat, olesi dengan minyak goreng
5. Sajikan hangat dengan sambal botol

UNTUK: 4 ORANG
FUYUNG HAI



BAHAN:
*7 butir telur ayam
*1 sdt garam
*1 sdt merica bubuk minyak sayur
*3 siung bawang putih, cincang halus
*50 g bawang Bombay, cincang halus
*75 g udang kupas, cincang kasar
*150 g daging kepiting/rajungan rebus/kalengan

Saus:
*1 sdm margarin
*25 g bawang Bombay, cincang
*2 siung bawang putih, cincang
*2 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris tipis memanjang
*50 g wortel, potong sebesar batang korek api
*1 batang daun, potong 4 cm, belah-belah
*200 ml air
*5 sdm saus tomat botolan
*1 sdt gula pasir
*1 sdt cuka masak
*1 sdt garam
*1 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
*5 g kacang polong beku

CARA MEMBUAT:
1. Kocok telur, garam dan merica hingga berbuih.
2. Panaskan 1 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu.
Masukkan udang, aduk hingga berubah warna. Angkat. Dinginkan.
3. Masukkan ke dalam telur kocok bersama daging kepiting, aduk rata.
4. Panaskan wajan dadar, beri sedikit minyak.
5. Tuangkan sebagian adonan telur, masak hingga matang kedua sisinya.
6. Kerjakan yang sama dengan sisa bahan. Angkat dan sisihkan.

Saus:
1. Panaskan margarin hingga leleh. Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu.
2. Masukkan sayuran yang lain, aduk hingga layu.
3. Tambahkan bumbu dan air. Didihkan.
4. Tuangi larutan kanji, aduk hingga kental. Angkat.
Taruh dadar di piring saji. Tuangi Sausnya. Sajikan

untuk 6 orang
NASI HAINAM



Bahan Nasi:

* 250 gram Beras
* 500 ml Kaldu ayam
* 3 siung Bawang putih dihaluskan
* 1 cm Jahe dihaluskan
* 1 sdm Arak cina
* 1 sdt Minyak wijen
* 1/2 sdm Kecap Asin
* 4 sdm Minyak goreng

Bahan Kuah Ayam :

* 75 gram Labu bligo/labu siam dipotong dadu
* 500 ml Kaldu ayam
* 1 ekor Ayam kampung beri cuka pada kepala, mulut dan kaki
* 1 sdm hasil gorengan bawang putih dan jahe
* Garam, kecap asin, minyak wijen, arak cina secukupnya

Bahan Untuk Sambal :

* 5 buah cabe merah direbus
* 10 buah cabe rawit direbus
* 1/2 buah tomat direbus
* 1 sdm hasil gorengan bawang/jahe
* garam secukupnya

Cara membuat Nasi:

*Goreng bawang putih, jahe yang sudah dihaluskan, hingga kuning dan kering bergumpal, angkat ampas bawang, sisihkan untuk kuah dan sambal.
* Masukkan beras dalam minyak yang panas, aduk, tambahkan kecap asin hingga harum dan masukkan kaldu, kecilkan api sambil sesekali diaduk, masak hingga menjadi karonan.
* Kemudian kukus karonan, hingga menjadi nasi.
GUANGZHOU CUSISINE



Guangzhou Cuisine adalah menu baru yang disajikan Lung Yuan Restaurant yang berada di F&B Sheraton Surabaya Hotel & Towers. Menu yang satu perlu Anda coba karena menawarkan tumis udang dengan 3 macam rasa.

GuangZhou Cusisine
(Tumis udang dengan 3 macam rasa)

Bahan:

* 1,5 ons Udang ukuran sedang sebanyak 9 pcs
* 1 butir telur asin
* 1 butir ayam rebus
* 1 butir telur bitan (10gram)
* 30 ml minyak goreng
* 2 gr vitcin
* 2 gr garam
* 3 gr gula
* 1 gr merica
* 10 gm bawang putih cop
* 50 ml kuah ayam
* 2 ml minyak wijen
* 3 ml arak masak

Cara Membuatnya:
* Tumis udang dengan 3 macam telur
* Udang direbus setelah itu ditiriskan lalu di goreng, kemudian tumis dengan bawah putih
* Setelah itu masukkan udang dan 3 macam telur yang sudah direbus
* Kemudian diberi micin, garam, gula, merica dan minyak wijeng dan tepung pengental secukupnya