Minggu, 04 April 2010

SCHOTEL KENTANG DAGING ASAP



Bahan yang dibutuhkan untuk 6 orang:
* 50 gr mentega
* 1 buah bawang bombay, cincang halus
* 150 gr daging asap, iris halus
* ½ sendok the merica halus
* ¼ sendok the pala bubuk
* 750 kentang, kupas dan potong bentuk dadu dan kukus hingga
matang
* 3 butir telur, kocok sebentar
* 400 ml susu cair
* ½ sendok the garam atau sesuai selera
* 50 gr keju chedar

Cara Membuatnya:
1.Panaskan mentega, tumis bawang bombay hingga aromanya harum.
2.Masukkan daging asap, merica dan pala.
3.Aduk-aduk hingga daging asap berubah warna dan angkat.
4.Campurkan tumisan daging asap bersama kentang, telur dan susu.
5.Bumbui dengan garam secukupnya, aduk hingga rata.
6.Siapkan pinggan tahan panas yang diolesi dengan mentega.
7.Masukkan adonan kentang, ratakan. Taburi atasnya dengan keju
parut.
8.Panggang dalam oven panas 180 drajat celcius selama 25 menit,
hingga matang dan padat.
9.Panggang juga permukaannya dengan api atas hingga berwarna kuning
kecoklatan.
10.Angkat dan sajikan selagi hangat dengan sambal dan saus
tomat.